Cara Perawatan Wajah Pria Secara Sederhana

Cara Perawatan Wajah Pria Secara Sederhana

Bukan hanya wanita yang butuh perawatan. Pria juga butuh perawatan terutama perawatan kulit wajah. Jika dibandingkan dengan wanita, merawat kulit wajah pria lebih susah. Ini disebabkan pria lebih banyak memproduksi sel minyak pada wajah. Pria juga memiliki kulit wajah yang lebih kasar daripada wanita. Tak semua pria suka pergi ke klinik kecantikan untuk melakukan perawatan. Pria lebih suka merawat wajah mereka secara sederhana.

Cara Perawatan Wajah Pria

Ada beberapa tips untuk merawat kulit wajah pria. Caranya pun juga mudah dan jika nada seorang pria anda bisa melakukan perawatan-perawatan sederhana berikut:
• Ketahui Jenis Kulit Anda
Pertama, anda harus mengetahui jenis kulit yang anda miliki. Apakah anda memiliki kulit kering atau kulit berminyak. Dengan cara ini anda bisa menentukan perawatan yang terbaik untuk kulit anda. Setelah mengetahui jenis kulit anda, anda bisa membeli produk perawatan kulit sesuai jenis kulit anda. Produk perawatan kulit yang harusnya anda beli pertama kali adalah pembersih. Pembersih berguna untuk membersihkan wajah anda. Pembersih berguna untuk membersihkan wajah anda yang kotor setelah seharian beraktivitas. Sedangkan facial foam berguna untuk menyegarkan wajah anda. Lakukan perawatan ini secara teratur untuk menjaga wajah anda agar enak dipandang.
• Pelembab sekaligus Tabir Surya
Meski wajah anda memproduksi minyak dengan jumlah banyak bukan berarti anda tidak membutuhkan pelembab. Anda dianjurkan untuk menggunakan pelembab yang berfungsi sebagai tabir surya. Sehingga wajah anda tetap terlindung dari terik sinar matahari yang panas. Setelah beraktivitas jangan lupa untuk membersihkan wajah anda. Setelah anda beraktivitas, anda juga perlu mandi.
Saat mandi ada yang perlu diperhatikan. Anda tidak disarankan untuk menggunakan air yang terlalu panas saat mandi. Mandi dengan air yang terlalu panas akan menjadikan wajah anda menjadi kering. Setelah kulit menjadi kering, pasti akan timbul sisik-sisik pada wajah. Lebih baik anda menggunakan air hangat dengan hangat suam-suam kuku. Anda juga dianjurkan untuk mandi menggunakan air dingin. Air dingin bisa membantu wajah anda menjadi segar.
• Gunakan Scrub
Untuk mengangkat kotoran dan sel kulit mati pada wajah, anda bisa menggunakan scrub. Scrubberfungsi untuk menjaga agar kulit tidak kering. Scrub juga dianjurkan untuk segala jenis kulit. Mulai dari kulit kering, normal dan berminyak boleh menggunakannya. Anda bisa menggunakan scrub sebanyak dua kali dalam seminggu. Namun untuk anda yang memiliki jerawat, anda tidak disarankan untuk menggunakan scrub. Scrub bisa merusak jerawat bahkan melukai kulit. Apabila jerawat pecah sebelum waktunya, maka akan timbul peradangan bahkan infeksi kulit.
• Jangan Mengggosok Wajah
Apakah anda sering menggosok wajah sehabis mandi? Jika iya maka segeralah meninggalkan kebiasaan ini. Menggosok wajah setelah mandi dengan handuk bisa menyebabkan kulit wajah menjadi kering. Setelah mandi keringkan wajah dengan cara menepuk-nepuk wajah secara pelan menggunakan handuk. Handuk yang digunakan tidak boleh sama dengan handuk yang digunakan untuk mengeringkan badan. Jika handuk yang digunakan sama, jerawat bisa timbul dan merusak tampilan wajah anda.
• Multivitamin
Bukan hanya kulit wajah bagian luar saja yang butuh perawatan. Kulit wajah lapisan dalam juga butuh perawatan. Untuk merawatnya anda bisa meminum multivitamin yang berguna untuk merawat kulit bagian dalam.
Itulah cara merawat wajah pria yang mudah untuk diterapkan. Sangat mudah dan sederhana bukan? Pastikan lakukan perawatan ini secara teratur. Semoga dengan perawatan yang sederhana tersebut bisa menjadikan anda tampil lebih keren dan bisa menjadi dambaan banyak wanita. Selamat mencoba!!!

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »